rieke diah pitaloka
Times Indonesia – Sekarang ini panggung DPR sudah tidak asing lagi jika dihiasi oleh wajah wajah aktris Indonesia. Para aktris ini entah apa yang menjadi penyebabnya hingga akhrinya merubah haluan untuk turut meramaikan panggung politik di Indonesia. 
Hal itu mungkin saja balik lagi ke sifat dasar dari manusia yang tidak pernah merasa puas atau mereka mungkin sudah bosan dengan dunia hiburan yang sedang digelutinya itu. Sehingga jangan heran jika wajah dari para aktris itu akan menghiasi gedung DPR sambil duduk manis di kursi mengikuti rapat. 
Mereka yang terjun kedunia politikpun akhirnya akan jarang kita temui dilayar lebar. Dan bahkan adanya beberapa aktris yang merasa keenakan dan nyaman didunia politik hingga akhirnya tidak balik lagi ke dunia hiburan. 
Berikut beberapa aktris yang terjun didunia politik dan tidak balik lagi kedunia hiburan diantaranya yaitu : 

Rieke Diah Pitaloka 

Masih ingatkah dengan pemeran Oneng di serial Bajaj Bajuri? Seorang istri dari seorang supir bajaj yang dikenal lemot atau bodoh. Tetapi perannya itu nyatanya jauh berbeda dengan kehidupan nyatanya pasalnya Riek Diah Pitaloka pemeran Oneng ini kini sudah menjadi anggota DPR periode 2014 hingga 2019. 
Untuk menjadi seorang anggota DPR itu tentunya haruslah menjadi seseorang yang hebat dan juga pintar. Karena kesibukannya di dunia politik Rieke pun sudah jarang terlihat lagi sebagai bintang sinetron atau film sekalipun. 

Deddy Mizwar 

Pemeran Nagabonar yaitu Deddy Mizwar pada periode kemarin menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat. Tetapi Deddy berbeda dengan Rieke meski aktif menjadi Wakil Gubernur tetapi Deddy masih ikut syuting. Deddy masih syuting perannya sebagai ustadz di serial Para Pencari Tuhan. 

Rano Karno 

Pastinya masih pada ingatkan dengan si Doel anak Betawi, pemeran si Doel anak Betawi juga yaitu Rano Karno sekarang ini sudah menjadi Gubernur Banten. Karena jabatannya itu Rano pun hampir jarang sekali terlihat dilayar kaca. 

Anang Hermansyah 

Kalau Anang Hermansyah masih terbilang sangat baru terjun ke dunia politik, pasalnya Anang baru tahun lalu memutuskan untuk terjun kedunia politik yaitu menjadi anggota DPR pada periode 2014 hingga 2019. Oleh karena itulah Anang akan sudah jarang muncul di acara acara menyanyi. Dan sekarang ini yang sering muncul dilayar kaca itu adalah istri dan anaknya yaitu Ashanty dan Aurel. 

Primus Yustisio

Primus Yustisio pemeran manusia millennium di tahun 2000 an juga sekarang sudah menjadi anggota DPR. Si Panji Manusia Milennium itu kini sudah jarang sekali terlihat dilayar sinetron dan bahkan hampir tidak pernah muncul lagi. Sepertinya Primus benar benar sudah meninggalkan dunia keaktrisannya. 
Itulah beberapa aktris yang terjun didunia politik dan tidak balik lagi kedunia hiburan. Selain itu masih ada aktris yang lainnya yaitu Eko Patrio. Eko patrio atau Eko Hendro Purnomo sekarang ini sudah benar benar sibuk didunia politik hingga tidak pernah terlihat lagi di dunia hiburan.

Eko menjadi anggota DPR dari partai PAN. Eko pun sudah loyal atau setia dengan partai yang telah mengusungnya hingga menjadi anggota DPR.